Tentang Teater Tambologi

Teater Tambologi berdiri di tahun 2006, bermula dari sebuah kerjasama antara Dede Pramayoza dan Wendy HS. Kolaborasi itu kemudian menghasilkan pementasan Sandiwara Arwah (d/h Purgatori, lakon karya W.B. Yeats Terj. Dian Ardiansyah) yang kemudian berpentas di Taman Budaya Bengkulu dalam Rangkaian acara Temu Taman Budaya Sumatera 2006. Sejak saat itu, kerjasama kedua kreator teater ini dilanjutkan sekaligus diperluas dengan mengundang keterlibatan kreator teater lainnya, baik sebagai dramaturg, aktor dan musisi.

Teater Tambologi (Lembaga Penelitian dan Penciptaan) merupakan lembaga kreativ non profit, yang mempertemukan beberapa peneliti dan seniman teater yang berdosili di Sumatera Barat. Melalui kerjasama dengan berbagai lembaga dan perorangan, (Lembaga Penelitian Dan Penciptaan) Teater Tambologi memfokuskan diri pada kerja-kerja penelitian dan pendokumentasian terhadap berbagai potensi kesenian rakyat, dan selanjutnya menjadikannya sebagai sumber penciptaan teater dan seni pertunjukan baru secara umum, juga menerbitkannya sebagai referensi dan pengayaan.
Di samping itu, (Lembaga Penelitian dan Penciptaan) Teater Tambologi juga membuka diri untuk kerja-kerja budaya, terutama berkenaan dengan kerja-kerja pengelolaan kesenian, memfasilitasi, dan memediasikan berbagai kegiatan kesenian, terutama di bidang seni pertunjukan. Untuk tujuan itu, Teater Tambologi telah sedang dan akan bekerja sama dengan berbagai pihak, perorangan maupun kelompok dan institusi untuk memajukan teater, kesenian, dan kebudayaan Indonesia.

Alamat:
Jln. Rohana Kudus Perum Citra Graha Mandiri Blok C No.4
Kampung Manggis Padangpanjang Sumatera Barat. 27111
 Mobile. +62812-6652-4645.
e-mail: tambologi2006@gmail.com
url: http://teatertambologi.org

Contact Person: 
Dede Pramayoza, mobile. +62813-6359-4788, email. deprayoza@gmail.com 
Wendy HS, mobile. +62815-1312-3679, email. katawendy@gmail.com 
 

Tambologi Fans Page on Facebook

Tambologi Twitter Update

About Tambologi Theatre

Different ThemesTeater Tambologi is a theatre group based in the small town Padang-panjang, West Sumatra, Indonesia, founded by Dede Pramayoza and Wendy HS in 2006. Teater Tambologi engaged in theatre studies and practice, performing arts and also cultural activities related to the tambo, randai, Minangkabau culture, and humanity at large.

Teater Tambologi
Jl. Rohana Kudus Perum Graha Citra Mandiri Blok C No.4 Kel. Kp. Manggis, Padangpanjang Sumatera Barat 27111
email: tambologi2006@gmail.com url:www.teatertambologi.org